Ayahnya Menangis Minta Nadiem Makarim Dibebaskan
Ayahnya menangis minta Nadiem Makarim dibebaskan
Nono Anwar Makarim ayah dari Nadiem Makrim turut hadir di sidang perdana gugatan praperadilan yang diajukan anaknya.
Mantan Mendikbudristek Nadiem Anwar Makarim di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan.
Nono Anwar berharap, Nadiem Makrim yang sedang berstatus tersangka, bida dibebaskan dari perkara dugaan korupsi pengadaan laptop Chromebook.
“Bebas dong, bebas karena di lubuk hati saya sendiri sebagai bapak, itu yakin betul bahwa dia jujur, jujur,” ungkap Nono Anwar Makarim, Jakarta Selatan, Jumat 3 Oktober 2025.
“Dan dia tentunya yang nggak penting misalnya dia tinggalkan perusahaannya yang banyak untung, untuk dari pekerjaan-pekerjaan, 4 juta manusia Indonesia.” kata Nono.
‘Dia tinggalkan itu dan dia khusus mengajarkan adik-adiknya di bidang digital, dia pendirian,” sambung Nono.
Tak hanya itu, ibundanya Nadiem Makrim, Atika Algadri juga turut hadir dalam sidang praperadilan tersebut.
Atika mengaku sedih dan tak menyangka atas kasus yang menjerat anaknya.
“Sebagai ibu dari Nadiem saya sedihnya luar biasa tentunya. Sedihnya karena dia anak saya, san dia orang yang menjalankan nilai-nilai keadilan.” kata Atika.
“Kebersihan dan berasal dari pendidikan kita berdua sejak kecil bahwa orang itu harus bersih, harus jujur, harus tidak boleh mengambil hak orang lain dan kami tidak menyangka bahwa ini akan terjadi,” sambungnya.
Atika juga mengatakan, saat ini kondisi Nadiem dalam keadaan baik dan sudah ditangani dokter.
Sekarang masih menjalani pengobatan pasca dilakukan operasi.
“Tetapi kami tetap berharap dan berkeyakinan bahwa proses hukum akan dijalankan dengan baik untuk mendapatkan kebenaran ini.” katanya.
“Pasti penegak hukum akan mencoba sebaik-sebaiknya untuk melakukan itu,” sambungnya.
Dalam sidang perdana praperadilan ini, Nadiem Makarim minta agar dibebaskan dari kasus korupsi pengadaan laptop Chromebook.
Nadiem meminta hakim praperadilan menyatakan penetapan tersangkanya oleh Kejaksaan Agung dinyatakan tidak sah.