Gosip

Malam Tahun Baru 2026 Prabowo Hadir di Sumatra Nonton Layar Tancap Bersama Warga

Malam Tahun Baru 2026 Prabowo hadir di Sumatra nonton layar tancap bersama warga

Presiden RI Prabowo Subianto menghabiskan malam tahun baru 2026 bersama warga yang terdampak banji di posko pengungsian Desa Batu Hela, Batang Toru, Tapanuli Selatan, Sumatera Utara, Rabu 31 Desember 2025.

Kehadiran beliau di lokasi disambut dengan ratusan warga  yang sejak malam menonton layar tancap di area pengungsian.

Presiden Prabowo tiba sekitar pukul 23.30 WIB dan langsung menyapa serta menyalami warga sebelum bergabung menunggu detik perhatian tahun.

Prabowo menegaskan awalnya berencana meninjau lokasi bencana di Aceh, namun penerbangan terpaksa dibatalkan akibat cuaca buruk. Kunjungannya kemudian dialihkan ke Tapanuli Selatan.

“Tadinya saya ingin berangkat ke Aceh, tapi karena cuaca dialihkan ke Tapnuli Selatan,” kata Prabowo.

Waktu pergantian tahun, Prabowo mengajak masyarakat menyanyikan lagu Tanah Airku.

Menteri Luar Negeri Sugiono ikut memimpin nyanyian, disusul oleh Lagu Rayun Pulau Kelapa. Warga turut bernyanyi bersama.

Saat jarum jam menunjukkan pukul 00.00 WIB, Prabowo menyampaikan ucapan selamat tahun baru dan berharap situasi Indonesia dapat membaik pada 2026.

“Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa selalu memberi yang terbaik bagi kita semua,” katanya.

Selanjutnya, Menteri dan Pejabat yang Mendampingi Sejumlah pejabat tampak mendampingi Prabowo di lokasi pengungsian.

Antara lain, Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin, Menteri Luar Negeri Sugiono, juga Menko Infrastruktur dan Pembangunan Wilayah Agus Harimurti Yudhoyono.

Tak hanya itu, ada juga Mensesneg Prasetyo Hadi, KSAD Jenderal Maruli Simanjuntak, Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya, Kepala Badan Komunikasi Pemerintah Anggaraka Prabowo, dan Gubernur Sumatera Utara Bobby Nasution.

Baca juga: Keren, film AGAK LAEN telah resmi melampui 10 juta penonton di Bioskop